Universitas Lampung Rayakan Wisuda Periode IV Tahun Akademik 2023/2024 untuk 1.022 Lulusan dari Berbagai Program Studi

    Universitas Lampung Rayakan Wisuda Periode IV Tahun Akademik 2023/2024 untuk 1.022 Lulusan dari Berbagai Program Studi

    Wisuda-Pada hari 9 Maret 2024, Universitas Lampung telah menyelenggarakan Wisuda Periode IV Tahun Akademik 2023/2024 untuk lulusan Program Doktor, Magister, Profesi, Sarjana, dan Diploma. Total wisudawan berjumlah 1.022 orang, dengan rincian sebagai berikut:

    Lulusan Program Doktor sebanyak 11 orang, terdiri dari:
    - Doktor Ilmu Hukum: 2 orang
    - Doktor Ilmu Lingkungan: 1 orang
    - Doktor Ilmu Ekonomi: 3 orang
    - Doktor MIPA: 5 orang

    Selain itu, juga diwisuda 113 orang lulusan program Magister dan 117 lulusan Program Profesi. Untuk tingkat Sarjana dan Diploma, diwisuda sebanyak 782 orang dari berbagai fakultas, antara lain:
    - Fakultas Ekonomi dan Bisnis: 49 orang
    - Fakultas Hukum: 177 orang
    - FKIP: 164 orang
    - Fakultas Pertanian: 77 orang
    - Fakultas Teknik: 85 orang
    - Fakultas FISIP: 78 orang
    - Fakultas MIPA: 40 orang
    - Fakultas Kedokteran: 112 orang

    Khusus untuk Program Doktor Ilmu Ekonomi, telah diwisuda 3 orang, yaitu:
    - Dr. Rudhy Iswandi, S.E., M. Ec. Dev, sebagai doktor ke-37 dengan judul disertasi "Pengaruh Faktor Spesialisasi Pariwisata Terhadap Pertumbuhan Ekonomi".
    - Dr. Benny Prakarsa Y., S.Pd., M.A., M.Th., M.M., sebagai doktor ke-38 dengan judul disertasi "Kualitas Hubungan Diadik antara Pembeli dan Penjual Kopi Biji Indonesia".
    - Dr. Hidayatullah, S.E., M.Si., M.Kom., M.H., Akt, sebagai doktor ke-39 dengan judul disertasi "Pengaruh Waktu Pergantian CEO Terhadap Kinerja Perusahaan".

    Dengan wisuda ini, jumlah alumni Universitas Lampung kini tercatat sebanyak 132.507 orang. Saat ini, jumlah mahasiswa aktif per Februari 2024 berjumlah 38.486 orang, dan pada semester ganjil 2023, mahasiswa yang mendapat beasiswa sebanyak 4.756 orang. (HK)

    hidayatullah rudhy iswandi benny prakarsa ikade unila feb pdie wisuda
    ikade

    ikade

    Artikel Sebelumnya

    Yudisium Periode IV Maret Tahun Akademik...

    Artikel Berikutnya

    Dr.Hidayatullah, Alumni ke-39 PDIE Unila

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Qudrotul Ikhwan Raih Penghargaan Tokoh Pertanian Tulang Bawang
    Hendri Kampai: Hindari Terlalu Banyak Intervensi terhadap Kewenangan, Polri di Bawah Presiden Adalah Langkah Tepat
    Hendri Kampai: Utopia Indonesia, Irigasi Bagus dan Petani Bisa Panen Tiga Kali Dalam Setahun

    Tags